Wednesday 2 July 2008

Tapak Tuan: Panorama Yang Terhijab


Memang, aku lahir di sana, Aceh Selatan. Namun sampai saat ini saya belum punya kesempatan untuk menulisnya. Pulang kampung dalam rangka penelitian minggu lalu aku manfaatkan untuk memotret sepenggal alam Aceh Selatan yang menurutku indah dan mempesona. sayangnya keindahan ini tidak disadari oleh masyarakat atau pemdanya. Karenanya keidnahan itu hanya menjadi simpanan yang dipandang mata sejenak saja tanpa dimanfaatkan secara maksimal. padahal banyak diantaranya yang dapat digunakan sebagai lahan mencari uang, bukan hanya bagi masyarakat namun lebih luas lagi bagi upaya memenuhi pundi-pundi KAS daerah Aceh Selatan.

Ada dua bagian alam yang menurutku dapat menjadi daya tarik utama di Aceh Selatan, gunung dan pantai/lautan. beberapa diantara potensi ini ada yang telah dimanfaatkan, namun masih dalam bentuk terbatas. Puncak panorama hatta misalnya memiliki keindahan alam yangd apat dimafaatkan untuk beristirahat. sudah ada sebuah bangunan di sana yang bisa digunakan oleh pengunjung. ada cafe yang menyediakan makanan. namun masih sangat terbatas.

dari Jambo Hatta terlihat dua sisi alam Aceh Selatan. Di kanan terlihat bentangan lautan hindia yang berbatasan dengan Batu Hitam.
sementara di sisi kiri terbentnag kampung kecil nelayan.

bersambung...

1 comment:

5 Cara Menemukan "Masalah" Penelitian

Sepertinya tidak ada orang di dunia yang tidak ada masalah. Dari banugn tidur hingga tidur lagi orang selalu terlibat masalah. Bahkan tidu...